21.3 C
Malang
Monday, 5 June 2023

Kecelakaan di Klemuk Kota Batu Klaim Tiga Nyawa, Ini Kronologinya

 

BATU KOTA – Kecelakaan tragis terjadi di jalur Klemuk, Songgoriti, Kota Batu, kemarin sore (16/5).  Sebuah truk bermuatan tiga sapi dari arah Pujon melaju tak terkendali di jalan yang menurun tajam tersebut. Truk itu menghantam satu mobil dan tiga motor hingga mengakibatkan tiga orang meninggal.

Peristiwa menegangkan itu disaksikan langsung para relawan yang biasa mengarahkan pengendara dan menjaga jalur penyelamat Klemuk. ”Saya lihat truk itu melaju kencang dari atas. Suara mesinnya sangat kasar. Seperti masuk gigi satu untuk membantu pengereman. Tapi sudah tak terkendali karena rem blong,” kata  relawan bernama Gandi Aryo Kusumo.

Para relawan sebenarnya sudah berusaha mengarahkan truk itu ke kiri menuju jalur penyelamatan. Namun pengemudi truk kuning bernopol AG 9915 VI itu seperti tidak mengetahui arahan relawan. Dia malah mengambil jalur kanan yang berlawanan.

“Terpaksa kami meminta para pengendara dari jalur bawah bergeser jalur yang lain,” terang warga RT 02/RW 12 Kelurahan Sisir, Kota Batu tersebut.

Akibatnya, truk itu menabrak sebuah mobil Toyota Avanza. Mobil bernopol N 1075 JO yang dikemudikan oleh Naryo, warga Desa Pandesari, Kecamatan Pujon Kabupaten Malang. Setelah itu, truk oleng ke kanan dan berguling-guling.

Salah seorang pengendara motor yang membawa peralatan pancing juga tertabrak truk tersebut. ”Setahu saya pengendara motor itu meninggal,” imbuh Gandi. Truk ternyata masih terus melaju ke bawah dan menabrak dua motor di pertigaan yang dikendarai empat orang. Truk  baru berhenti di depan plengsengan rumah warga setelah menabrak gapura dan sebuah pohon.

Sekitar pukul 20.00, data korban menyebutkan tiga orang luka berat, tiga luka ringan, dan dua meninggal dunia. Korban meninggal dunia terdata atas nama Sunarianto, warga Kota Malang, dan Kuswantoro, warga Kecamatan Batu.

Namun pada pukul 22.00 WIB muncul update data yang menyebut korban meninggal  bertambah menjadi tiga orang. Korban terakhir bernama Siti Muyasaroh, 53, Warga Bumiaji, Kota Batu. Korban terakhir itu berboncengan dengan Sunarianto yang juga meninggal dunia.

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin mengatakan, truk bermuatan sapi itu berasal dari arah Pujon Menuju Batu sekitar pukul 16 30. ”Menurut penjelasan masyarakat, truk dari arah atas sudah mengalami oleng,” terangnya. (iza/biy/fat)

 

BATU KOTA – Kecelakaan tragis terjadi di jalur Klemuk, Songgoriti, Kota Batu, kemarin sore (16/5).  Sebuah truk bermuatan tiga sapi dari arah Pujon melaju tak terkendali di jalan yang menurun tajam tersebut. Truk itu menghantam satu mobil dan tiga motor hingga mengakibatkan tiga orang meninggal.

Peristiwa menegangkan itu disaksikan langsung para relawan yang biasa mengarahkan pengendara dan menjaga jalur penyelamat Klemuk. ”Saya lihat truk itu melaju kencang dari atas. Suara mesinnya sangat kasar. Seperti masuk gigi satu untuk membantu pengereman. Tapi sudah tak terkendali karena rem blong,” kata  relawan bernama Gandi Aryo Kusumo.

Para relawan sebenarnya sudah berusaha mengarahkan truk itu ke kiri menuju jalur penyelamatan. Namun pengemudi truk kuning bernopol AG 9915 VI itu seperti tidak mengetahui arahan relawan. Dia malah mengambil jalur kanan yang berlawanan.

“Terpaksa kami meminta para pengendara dari jalur bawah bergeser jalur yang lain,” terang warga RT 02/RW 12 Kelurahan Sisir, Kota Batu tersebut.

Akibatnya, truk itu menabrak sebuah mobil Toyota Avanza. Mobil bernopol N 1075 JO yang dikemudikan oleh Naryo, warga Desa Pandesari, Kecamatan Pujon Kabupaten Malang. Setelah itu, truk oleng ke kanan dan berguling-guling.

Salah seorang pengendara motor yang membawa peralatan pancing juga tertabrak truk tersebut. ”Setahu saya pengendara motor itu meninggal,” imbuh Gandi. Truk ternyata masih terus melaju ke bawah dan menabrak dua motor di pertigaan yang dikendarai empat orang. Truk  baru berhenti di depan plengsengan rumah warga setelah menabrak gapura dan sebuah pohon.

Sekitar pukul 20.00, data korban menyebutkan tiga orang luka berat, tiga luka ringan, dan dua meninggal dunia. Korban meninggal dunia terdata atas nama Sunarianto, warga Kota Malang, dan Kuswantoro, warga Kecamatan Batu.

Namun pada pukul 22.00 WIB muncul update data yang menyebut korban meninggal  bertambah menjadi tiga orang. Korban terakhir bernama Siti Muyasaroh, 53, Warga Bumiaji, Kota Batu. Korban terakhir itu berboncengan dengan Sunarianto yang juga meninggal dunia.

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin mengatakan, truk bermuatan sapi itu berasal dari arah Pujon Menuju Batu sekitar pukul 16 30. ”Menurut penjelasan masyarakat, truk dari arah atas sudah mengalami oleng,” terangnya. (iza/biy/fat)

Wajib Dibaca

Artikel Terbaru