21.4 C
Malang
Saturday, 25 March 2023

Majukan Pendidikan, LP Ma’arif NU Jatim Resmikan Hall KH Hasyim Latif

RADAR MALANG – Spirit memajukan sektor pendidikan menjadi penekanan dalam hari lahir LP Ma’arif NU yang ke-92 tahun ini. Peringatan momentum tersebut ditandai dengan penetapan nama ruang  pertemuan di Graha Maarif menjadi Hall KH Hasyim Latif.
Ketua PWNU Jawa Timur KH Marzuki Mustamar menjelaskan, pemberian nama hall ini merupakan penghargaan kepada KH Hasyim Latif yang menjadi perintis sekaligus Ketua PW LP Maarif NU Jatim yang pertama. Sosok KH Hasyim Latif menjadi refleksi sebab kiprahnya yang tanpa lelah menunjukkan pentingnya pilar perjuangan NU dibidang pendidikan agar terus dikembangkan menjadi lebih maju dan bermanfaat.
“Kalau sekolah madrasah kita maju dan baik, insyaallah akan menjadi jalan menyiapkan calon pemimpin bangsa yang pintar dan benar,” ujar KH Marzuki. Harapannya, pendidikan di NU bisa lebih bermanfaat bagi warga Nahdliyin maupun secara nasional. Komitmen ini pun disambut dengan penuh tanggung jawab oleh pengurus, para guru serta beberapa tokoh yang diundang dalam resepsi terbatas tersebut. Mereka setuju dan bergembira dengan penamaan dari salah satu pejuang pendidikan NU dari Jawa Timur itu.
Menindaklanjuti arahan ini, Ketua PW LP Maarif NU Jatim  H Noor Shodiq Askandar menuturkan bahwa pihaknya telah berkomunikasi dengan keluarga almarhum KH Hasyim Latif. “Alhamdulillah keluarga secara lisan melalui dr Hidayat (Ketua PW LKNU Jawa Timur) setelah berkoordinasi dengan keluarga, telah memberikan persetujuannya,” ujar pria yang akrab disapa gus Shodiq itu.
“Mewakili seluruh keluarga besar LP Maarif NU se-Jawa Timur kami mengucapkan terima kasih dan berharap semoga semangat perjuangan beliau terus menginspirasi dalam memajukan pendidikan di Indonesia yang lebih baik dan bermartabat,” pungkas gus Shodiq. (*)
RADAR MALANG – Spirit memajukan sektor pendidikan menjadi penekanan dalam hari lahir LP Ma’arif NU yang ke-92 tahun ini. Peringatan momentum tersebut ditandai dengan penetapan nama ruang  pertemuan di Graha Maarif menjadi Hall KH Hasyim Latif.
Ketua PWNU Jawa Timur KH Marzuki Mustamar menjelaskan, pemberian nama hall ini merupakan penghargaan kepada KH Hasyim Latif yang menjadi perintis sekaligus Ketua PW LP Maarif NU Jatim yang pertama. Sosok KH Hasyim Latif menjadi refleksi sebab kiprahnya yang tanpa lelah menunjukkan pentingnya pilar perjuangan NU dibidang pendidikan agar terus dikembangkan menjadi lebih maju dan bermanfaat.
“Kalau sekolah madrasah kita maju dan baik, insyaallah akan menjadi jalan menyiapkan calon pemimpin bangsa yang pintar dan benar,” ujar KH Marzuki. Harapannya, pendidikan di NU bisa lebih bermanfaat bagi warga Nahdliyin maupun secara nasional. Komitmen ini pun disambut dengan penuh tanggung jawab oleh pengurus, para guru serta beberapa tokoh yang diundang dalam resepsi terbatas tersebut. Mereka setuju dan bergembira dengan penamaan dari salah satu pejuang pendidikan NU dari Jawa Timur itu.
Menindaklanjuti arahan ini, Ketua PW LP Maarif NU Jatim  H Noor Shodiq Askandar menuturkan bahwa pihaknya telah berkomunikasi dengan keluarga almarhum KH Hasyim Latif. “Alhamdulillah keluarga secara lisan melalui dr Hidayat (Ketua PW LKNU Jawa Timur) setelah berkoordinasi dengan keluarga, telah memberikan persetujuannya,” ujar pria yang akrab disapa gus Shodiq itu.
“Mewakili seluruh keluarga besar LP Maarif NU se-Jawa Timur kami mengucapkan terima kasih dan berharap semoga semangat perjuangan beliau terus menginspirasi dalam memajukan pendidikan di Indonesia yang lebih baik dan bermartabat,” pungkas gus Shodiq. (*)

Wajib Dibaca

Artikel Terbaru