Personel Damkar Kota Malang dinobatkan sebagai salah satu yang paling tangkas di Indonesia. Itu setelah mereka meraih juara tiga ajang National Firefighter Skill Competition (NFSC) di Jakarta, 26-28 Februari lalu.
BIYAN MUDZAKY HANINDITO
DALAM hitungan ketiga, empat personel Damkar Kota Malang langsung melesat. Masing-masing mengambil tabung berisi oksigen, kemudian memasangkan di tubuh mereka.
Dengan perlengkapan itu, mereka berlari ke mobil yang berjarak beberapa meter, lalu mengambil peralatan yang dibutuhkan untuk memadamkan si jago merah.
Ada yang bertugas mengambil gulungan selang panjang, membuka keran air, dan ada pula yang mengambil alat untuk mencongkel penghalang.
Bisa berupa pintu, jendela, dan lainnya. Setelah pintu penghalang terbuka, personel di bagian depan langsung memasuki lorong sepanjang sekitar 3 meter.
Sementara, personel kedua selalu siaga. Ketika personel pertama berhasil masuk objek yang terbakar, personel lain menyambung selang, kemudian menyemprotkan air ke objek kebakaran.
”Secara keseluruhan, kami berhasil menyelesaikan semua tantangan dalam waktu empat menit 11 detik,” ujar Kepala UPT Damkar Kota Malang M Teguh Wibowo ditemui saat bersiaga di markas Jalan Bingkil, Kelurahan Ciptomulyo, Kecamatan Sukun, Kota Malang kemarin (16/3).
Baca Juga : Cerita Karman, dari Penambang Pasir Diangkat Jadi Petugas Damkar.
Atas kecepatan dan ketangkasan tersebut, kontingen Kota Malang meraih juara tiga NFSC untuk kategori hose laying (ketangkasan dalam menggelar selang dan menyemprot).
Ada dua kategori dalam lomba yang digelar oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu. Yakni kategori survival (adu tangkas fisik personel) dan hose laying.
Tim Kota Malang meraih juara tiga untuk kategori hose laying.
“Juara satu dan dua disikat Kabupaten Bogor yang menurunkan dua tim. Kami berada di peringkat ketiga karena kalah di kategori survival,” katanya.
Total ada 50 tim dari 37 kabupaten/kota se-Indonesia yang mengikuti perlombaan tersebut. Semua peserta berkompetisi dalam dua kategori.
Dengan meraih juara ketiga hose laying, berarti Damkar Kota Malang termasuk salah satu yang tercepat di Indonesia. (Bersambung ke halaman selanjutnya)