Kegaduhan masih terdengar di tengah upaya Pemkot Malang membuat Detail Engineering Design (DED) revitalisasi Pasar Besar Kota Malang. Para pedagang yang tergabung dalam Himpunan Pedagang Pasar Besar Malang (Hipama) masih bersikukuh menolak revitalisasi.
MALANG KOTA – Polemik jadi tidaknya Pasar Besar Kota Malang dibangun ulang akhirnya terjawab. Fix, pasar yang mulai dikelola Pemkot Malang sejak tahun 1914 itu bakal direvitalisasi tahun ini. Saat ini, Pemkot Malang tengah mematangkan re-desain pasar legendaris itu.